Alhamdulilah Pejabat Defenitif Dilantik, Kerjapun Efektif - Portal Media Online

11 Februari, 2021

Alhamdulilah Pejabat Defenitif Dilantik, Kerjapun Efektif

 

Bupati Tebo H.Sukandar resmi melantik pejabat eselon II, III dan IV, Kamis (11/2) di Aula Utama

TEBO-Bupati Tebo H.Sukandar, Kamis (11/2) telah resmi melantik pejabat eselon dua atau setingkat pimpinan tertinggi Pratama di struktur Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) lingkup Pemkab Tebo secara defenitif. Artinya diharapkan para pejabat yang resmi dilantik menjadi pejabat defenitif ini hendaknya lebih efektif lagi dalam bekerja dan mengambil kebijakan.

Pasalnya jabatan Pelaksana tugas yang selama ini dipegang beberapa SOPD dilingkup Pemkab Tebo, tidaklah sepenuhnya efektif, terlebih dalam hal pengambilan kebijakan. Tentu hal ini berdampak terhadap kinerja dan roda pembangunan. Jabatan Pelaksana tugaspun hanya bisa dilaksanakan maksimal selama 6 bulan hingga 12 bulan.

Bupati Tebo H.Sukandar dalam sambutannya berpesan kepada pejabat eselon II, III dan IV yang baru saja dilantik untuk segera melakukan perubahan demi tercapainya pembangunan yang lebih efektif.

"Silahkan bekerja dengan baik, saya minta untuk segera melakukan pembenahan ditiap struktur OPD sesuai bidang dan program," pinta Sukandar.

Berikut delapan pejabat Eselon II yang resmi dilantik menjadi pejabat defenitif di lingkup Pemkab Tebo, yaitu, Zainudin Abas,S.Sos, sebelumnya Plt Sekwan, jabatan baru Sekwan Sekretariat DPRD, dr. Riana Elizabeth sebelumnya menjabat Sekdis Kesehatan, jabatan baru Kadis Kesehatan, Erlinda.S.Sos sebelumnya Kepala kantor Kesbangpol, jabatan baru, Kadis Sosial Perlindungan Perempuan dan Anak.

Kemudian Sulaiman, S.Ag, sebelumnya Pelaksana pembantu BPBD, jabatan baru Kepala BPBD, Nurhasanah, SE sebelumnya menjabat Sekretaris Inspektorat, jabatan baru Kepala Disperindag dan naker menggantikan Supriyanto yang menjabat Kadis Dukcapil, Drs.Abu Bakar sebelumnya menjabat Kadis Dukcapil, jabatan baru, Staf ahli bupati bidang perekonomian dan keuangan Kabupaten Tebo.

Selanjutnya adalah Drs.Erwanto, ME sebelumnya menjabat Kadis PUPR, jabatan baru Asisten III administrasi umum. dan Hari Sugiarto menjabat sebagai Kepala Kesbangpol Tebo.

Sementara yang menarik adalah adalah, menurut Bupati Sukandar tidak menyangka kalau dari hasil kinerja Eselon II harus di evaluasi yakni, Sardi, ST, Eng sebelumnya menjabat Sekretaris dinas PUPR jabatan baru Pelaksana tugas (Plt) Kepala dinas PUPR Tebo. 

" Sedangkan selebihnya merupakan pegawai Eselon III dan IV yang berprestasi menduduki posisi strategis di bidang tertentu," pungkas Sukandar.(red)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda