Ajak Tanam Cabai, Aspan Sukses Tekan Inflasi - Portal Media Online

10 Januari, 2023

Ajak Tanam Cabai, Aspan Sukses Tekan Inflasi

 

Data Rincian Kepatuhan sepanjang tahun 2022, (f/ist)

TEBO - Program tanam cabai yang diminta Pj Bupati Tebo, Aspan ke masyarakat Tebo, sukses tekan angka inflasi. Ini dibuktikan jika Kabupaten Tebo menjadi Kabupaten yang patuh dan taat dalam menekan angka inflasi. Hal itu disampaikan Oleh kemendagri dalam rapat inflasi melalui zoom meeting Senin (09/01/23).

Melalui zoom meeting, Kementrian menyampaikan bahwa saat rapat pengendalian inflasi Presiden Jokowi mengumumkan rapat inflasi hasilnya cukup baik di seluruh Indonesia.

Penjabat Bupati Tebo H.Aspan, ST mengatakan setiap kunjungan Presiden Jokowi kepala daerah selalu memantau harga bahan pokok yang selalu mengakibatkan terjadinya Inflasi.

"Rata-rata yang dikunjungi Presiden penilaiannya cukup baik," kata Aspan.

Minggu selanjutnya Presiden Jokowi tidak hanya akan rapat secara zoom meeting akan tetapi rapat dipimpin langsung tatap muka bersama setiap kepala daerah dan Forkopimda agar penanganan inflasi akan lebih baik lagi ke depannya.

"Setiap minggu kita melakukan evaluasi kinerja tentang kepatuhan dan ketaatan penangan inflasi selama tahun 2022," jelas Aspan.

Sebanyak 19 kabupaten-Kota yang dinyatakan patuh terhadap penanganan inflasi dengan baik salah satunya adalah Kabupaten Tebo.

"Kabupaten Tebo satu-satunya mendapat predikat terbaik dalam hal penanganan inflasi," imbuh Aspan.

Untuk pelaporan sendiri Kabupaten Tebo langsung kemendagri sedangkan untuk pelaporan ke Kabupaten Bungo pelaporan angka inflasi karena Kabupaten Tebo belum memiliki pasar modern sedangkan penekanan inflasi kabupaten Tebo sendiri yakni Kebutuhan bahan pokok seperti beras, cabai, minyak goreng dan telur.

Berdasarkan informasi yang dirangkum rincian kepatuhan penyampaian laporan sepanjang tahun 2022, ada 19 daerah kabupaten yang berhasil menekan angka inflasi dengan presentase mencapai 100 persen. Sementara ada 9 daerah kabupaten yang belum berhasil menekan angka inflasi dengan presentase 0 persen.

Penulis : Sobirin
Editor : Ade Sukma

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda